Pengumuman kelulusan siswa kelas XII SMA Budi Utama dilaksanakan pada hari Senin, 3 Mei 2021 secara daring. Sesuai dengan penyampaian dari Ms. Maria Rina Kurniasari, S.Si., berdasarkan Surat Keputusan Kepala SMA Budi Utama Nomor 963/SMA-BU/IV/2021 dengan memperhatikan rekapitulasi nilai rapor dan hasil Ujian Sekolah, hasil penilai sikap kelompok  mata pelajaran agama dan akhlak mulia, kewarganegaraan dan kebudiutamaan serta estetika, jasmani, olahraga, dan kesehatan, juga keputusan rapat dewan guru SMA Budi Utama, seluruh siswa kelas XII SMA Budi Utama dinyatakan lulus.

Sebagai lulusan yang telah melalui pembelajaran jarak jauh akibat pandemi Covid-19, para siswa tetap menunjukkan peforma yang maksimal dalam belajar. Pada angkatan ini, untuk pertama kalinya, dua siswi SMA Budi Utama atas nama Luna Chantiaya Rushartono dan Melbina Ramadhanianda berhasil lolos SNMPTN. Selain itu, hasil TPHBS SMA Negeri dan Swasta Provinsi DIY, kelas program MIPA SMA Budi Utama berhasil meraih Peringkat I Sekabupaten Sleman dan Peringkat II Seprovinsi DIY. “Terima kasih kepada lulusan angkatan ke-4 yang telah memberikan banyak hadiah untuk sekolah,” kata Mr. Satrio S. Prihantoro, S.Pd., M.Psi., Kepala SMA Budi Utama, dalam sambutannya. (vl)